Inilah Musik & Buku Favorit Presiden Amerika ke-44 Barack Obama di Tahun 2017.


Menutup tahun 2017 dan bersiap menyambut tahun yang baru, banyak tradisi yang mewarnai. Ada yang memulai dengan sesuatu yang berbeda dan ada yang mengikuti tradisi perayaan tahun baru. Mulai juga bermunculan berbagai sumber selama beberapa waktu ini yang mencatat hal-hal menarik di tahun 2017 ke dalam bentuk “Best of 2017” atau “2017 in Review”, namun ada hal yang menarik perhatian dari tweet-ing Mantan Presiden Amerika Barack Obama yang banyak merebut hati rakyat Amerika bahkan masyarakat dunia secara luas. Mungkin kamu akan surprise mengenai apa saja kesukaan buku dan playlist lagu Barack Obama, yang mungkin bisa menjadi referensi untuk list bacaan dan playlist di tahun baru kedepa

via GIPHY

Menulis adalah hal yang bisa Ia lakukan saat in karena memiliki “Extra Time”, semenjak tidak lagi menjabat sebagai orang nomor satu di Amerika, Mantan Presiden Obama memposting tentang Buku dan musik kesukaannya di tahun 2017 pada Facebook page nya. Jika salah satu resolusi Tahun Baru mu adalah “banyak membaca,” dan mungkin kamu telah menemukan permulaan dan akhir dari list bacaanmu. Tidak diragukan lagi mengenai pilihan buku lulusan Hukum Universitas Harvard ini yang dikenal sebagai bibliofil, begitu juga pilah musiknya yang stand out.

 

Yap, mantan Presiden Obama juga menikmati musik Jay-Z, DJ Khaled, Harry Styles, and Chris Stapleton. Kebanyakan Obama menyukai musik rock tapi juga musik yang membuat bergoyang dan menikmati musim panas yang panjang.

Menimbang hal tersebut, mungkin ya Obama adalah Presiden ter-cool yang pernah kita lihat di Oval Office Gedung Putih Amerika, fakta bahwa pilihan lagu nya on-trend tidak diragukan lagi.

Pilihannya benar-benar bagus, lho! Mungkin kamu juga menemukan list favorit baru darisini.

Obama menuliskan dipostingnya bahwa Ia memulai tradisi membagikan list favorit tahunan ini sudah lama, dan Ia menunjukan pilihannya untuk “Best of 217” sebagai musik yang membawanya ke dalam cerita yang telah menginspirasi-nya.

via GIPHY

Obama juga membagikan 10 judul buku yang dia beri judul “ The Best bookks I read in 2017”. Mantan President Obama menutup postingnya dengan mengucapkan “ a happy and healthy New Year”.  Sekarang kalian sudah dipersenjatai dengan spesial kurasi tentang buku dan musik dari Barack Obama, kamu pasti dapat memulai awal 2018 dengan sangat baik!


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.